Belum Terdaftar

INSTALL APP
Hal Apa yang Dapat
Kami Bantu?
Bantuan
Sehat Menjadi Lebih Mudah
& Hemat di Aplikasi Aja
Home
Pesanan
Notifikasi



πŸ₯¬πŸ 5 Jenis Sayuran untuk Penderita Asam Urat, Konsumsi Segera

Seorang penderita asam urat sebaiknya sedini mungkin menjaga pola asupan makanan salah satunya dalam hal sayuran.

Jenis sayuran untuk penderita asam urat sebaiknya memiliki beberapa kriteria berikut ini.
- sayuran rendah purin
- sayuran kaya antioksidan
- sayuran tinggi serat.

Nah, ketiga komponen ini terdapat dalam beberapa jenis sayuran berikut: 

1. Mentimun
Mentimun merupakan sayuran rendah purin dan kaya antioksidan. Dua faktor ini membuat mentimun dipercaya dapat bermanfaat untuk mengurangi kadar asam urat. 

2. Seledri
Daun seledri memiliki pelbagai senyawa yang bermanfaat untuk tubuh, seperti flavonoid, vitamin A, B, dan C. Seledri juga mengandung komponen yang dapat membantu mengontrol kadar asam urat seperti, rendah purin, tinggi serat, dan kaya antioksidan. 
Oleh karena itu, Anda bisa mengontrol kadar asam urat dengan rutin mengkonsumsi seledri. Biasanya seledri dikonsumsi sebagai campuran sayur sop.

3. Brokoli
Brokoli mengandung banyak vitamin dan mineral, seperti vitamin A, C, K, kalium, selenium, dan fosfor. Sayuran hijau ini juga termasuk rendah purin dan kaya antioksidan. 

4. Wortel
Wortel mengandung sayuran rendah purin, tinggi serat, kaya antioksidan, dan tinggi kandungan vitamin A. Wortel cocok dijadikan berbagai macam masakan dan juga nikmat dijadikan jus dengan campuran tomat.

5. Terong
Terong mampu membantu mengurangi kadar asam urat dalam darah. Terong memiliki kandungan rendah purin, tinggi serat, dan kaya antioksidan. 
Jika kamu mau membuat jus, kamu bisa memilih terong belanda.

Kelima macam sayuran untuk penderita asam urat ini aman dikonsumsi dan dipercaya dapat menurunkan asam urat. Sayuran ini biasa Anda temui sehari-hari. Untuk panduan lengkap seputar informasi kesehatan selalu pantengin dokterlink.

 

Sumber / Penulis : Tim Redaksi Dokterlink
Contact Us : +62812-8888-0658

  • Facebook : Dokterlink
  • Instagram : @dokterlink
  • Email : cs@dokterlink.com