Belum Terdaftar

INSTALL APP
Hal Apa yang Dapat
Kami Bantu?
Bantuan
Sehat Menjadi Lebih Mudah
& Hemat di Aplikasi Aja
Home
Pesanan
Notifikasi



🩸🩺 Bagaimana Persiapan Cek Darah Lengkap?

 

Cek Darah Lengkap

Pengecekan darah lengkap atau Hitung Darah Lengkap (HDL) adalah pengukuran persentase dari komposisi darah.
Pemeriksaan ini memiliki beberapa fungsi. Di antaranya untuk cek kesehatan secara umum, diagnosa gangguan kesehatan, ataupun memonitor perkembangan penyakit serta pengobatannya.
Hasil pemeriksaan dapat menjadi pelengkap untuk diagnosa penyakit-penyakit terkait darah, misalnya gangguan sistem imun dan infeksi virus.

Persiapan Sebelum Cek Darah
Tes ini bisa Anda lakukan bersamaan dengan tes kesehatan lainnya, misalnya medical check up keseluruhan. Jika hanya pemeriksaan darah saja, maka tidak ada yang perlu Anda persiapkan. Anda tidak perlu berpuasa dan bebas makan atau minum seperti biasa.

Komponen yang Diukur
Tes ini akan mengukur beberapa bagian penting dalam darah. Di antaranya jumlah sel darah merah, darah putih, dan trombosit. Hasil tes juga akan menunjukkan jumlah hemoglobin dan persentase hematokritnya.
Sel darah merah atau eritrosit menyalurkan nutrisi dan oksigen ke tubuh. Sel darah putih atau leukosit berfungsi menjaga kekebalan tubuh. Sedangkan trombosit terkait dengan penyembuhan luka dan penggumpalan darah. Hematokrit adalah persentase banyaknya sel darah merah dalam tubuh.
Nilai hasil pemeriksaan darah lengkap yang terlalu tinggi atau terlalu rendah dari standar acuan dapat menandakan adanya berbagai gangguan kesehatan.
Setiap bagian dari darah memiliki fungsi masing-masing sehingga ketika persentasenya dalam darah tidak sesuai dengan pemeriksaan darah normal, bisa jadi disebabkan oleh penyakit.
Meskipun pemeriksaan darah lengkap dan fungsinya dapat menjadi indikasi, hasil tersebut tidak serta merta langsung digunakan untuk mendiagnosa, perlu dilihat pula kondisi fisik dan gejala yang dialami pasien.

Penyakit yang Dapat Dideteksi
Tes hitung darah lengkap dapat berguna untuk mendeteksi berbagai penyakit. Di antaranya, misalnya:

  • Anemia dan anemia bulan sabit
  • Gangguan autoimun
  • Penyakit tulang sumsum
  • Infeksi dan inflamasi
  • Leukimia
  • Talasemia
  • Kanker
  • Gangguan jantung dan ginjal


Ditulis Oleh : Tim Redaksi Dokterlink
#SehatDimanaAja